Sate Bebek Khas Sumpiuh
Cara membuat sate bebek berdasarkan resep sate bebek khas Sumpiuh tidak terlalu susah untuk diterapkan. Malah sangat mudah jika diperhatikan langkah-langkah dan bahannya. Bagi Anda yang merupakan pemula, jangan khawatir. Karena resep sate bebek khas Sumpiuh akan memandu kerja Anda.
Bahan-bahan:
- 2 kg daging bebek
- 2 siung bawang putih
- 15 buah bawang merah
- 15 buah cabai merah
- Minyak sayur secukupnya
- Merica secukupnya
- Gula merah secukupnya
- Garam secukupnya
- Asam jawa secukupnya
- Pisahkan daging bebek dari tulangnya, kemudian cuci bersih.
- Potong daging dengan ukuran kecil sesuai selera Anda. Lalu letakkan pada satu wadah.
- Goreng semua bumbu sampai setengah matang, kecuali merica, garam, gula merah dan asam.
- Haluskan bumbu tersebut bersama minyak gorengnya
- Campurkan bumbu yang sudah dihaluskan ke dalam daging tadi. Diamkan selama 4 jam
- Tusuk daing dengan tusuk sate, jumlah sesuai selera Anda
- Bakar di bara api sambil dibolak-balik sampai matang
- Hidangan siap disajikan
Untuk 10 Porsi Sate Bebek Khas Sumpiuh
Itulah resep sate bebek khas Sumpiuh. Nantikan resep-resep lainnya dan jangan lupa untuk tetap berkreasi dengan hidangan Anda. Salam koki!
Semoga Resep kami bermanfaat untuk Anda. Terima kasih telah berkunjung di resep-khas-nusantara.blogspot.com silahkan untuk mencoba resep lainnya.
0 komentar:
Post a Comment