Klenyem sendiri terbuat dari bahan singkong yang dicampur dengan bahan-bahan lainnya. Semua orang, khususnya orang desa, pasti akan mengakui kelezatannya. Tidak akan kalah dengan makanan siap saji yang biasa dinikmati orang kota. Lagipula klenyem ini juga sangat menyehatkan karena dibuat dari bahan-bahan alami. Dengan menggunakan resep kue klenyem khas Jepara, Anda dapat menciptakan hidangan terlezat ini di rumah.
Kue Klenyem Khas Jepara
Cukup ikuti langkah-langkah yang ada dalam resep kue klenyem khas Jepara, dan Anda nanti tidak akan bingung mau memulainya dari mana. Terutama bagi Anda pemula, membaca resep sangat diperlukan.
Bahan-bahan:
- ½ kg singkong
- ¼ biji kelapa setengah tua
- 125 gram gula merah, sisir
- 50 gram gula pasir
- Garam secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
- Kupas singkong yang telah disiapkan, kemudian cuci sampai bersih.
- Parut singkong tersebut sampai halus.
- Campurkan parutan singkong dengan kelapa yang sudah diparut, beserta garam dan gula pasir. Aduk sampai merata.
- Setelah berbentuk seperti adonan, ambil dan pipihkan lalu isi dengan gula merah yang sudah disisir secukupnya.
- Bulat-bulatkan sesuai selera. Atau Anda bisa membentuknya oval maupun lonjong.
- Lakukan langkah tersebut sampai adonan habis.
- Panaskan minyak dan goreng klenyem sampai matang serta berwarna coklat kemerah-merahan. Angkat dan tiriskan
- Sajikan di piring saji dan klenyem khas Jepara siap dinikmati.
Itulah Resep Kue Klenyem Khas Jepara. Nantikan resep-resep lainnya dan jangan lupa untuk tetap berkreasi dengan hidangan Anda. Salam koki!
Semoga Resep kami bermanfaat untuk Anda. Terima kasih telah berkunjung di resep-khas-nusantara.blogspot.com silahkan untuk mencoba resep lainnya.
0 komentar:
Post a Comment